Friday, June 3, 2016

Awal Puasa Ramadhan 2016







Hasil Rukyatul Hilal 1 Ramadhan 1437 H dari team LAJNAH FALAKIYAH PBNU BPK.KH.Thobary Syadzily ( cucu syech nawawi al bantani )
Alhamdulillah berkat rahmat Allah SWT tahun ini NU dan Muhammadiyah akan sama-sama mengawali awal bulan Ramadhan 1437 H. pada hari Senin, 6 Juni 2016 M. Dengan demikian, semoga kita tetap selalu menjaga ukhuwah Islamiyah untuk persatuan ummat Islam ! juga, semoga kita diberi kesehatan, keselamatan, kekuatan, dan keberkahan dalam menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan !!
Untuk lebih jelasnya mengenai jatuhnya awal Ramadhan 1437 H. bisa dilihat di rekap hasil perhitungan di bawah ini:
REKAP HASIL PERHITUNGAN AWAL BULAN SUCI RAMADHAN 1437 H / 2016 M
(RUKYATUL HILAL: AHAD LEGI, 5 JUNI 2016 M)
MENURUT SISTEM
“ALMANAK NAUTIKA / NAUTICAL ALMANAC”)
AL-HASIB : MUHAMMAD THOBARY SYADZILY
(Ketua Lajnah Al-Falakiyah PWNU Provinsi Banten dan Pimpinan Jam'iyyah Dzikir Shalawat Al-fatih Nurul Yaqin Sarkub).
Pusat Observasi Bulan (POB) : Pelabuhanratu, Sukabumi
Lintang Tempat (Ø ) : 07o 01' 44,60'' Lintang Selatan
Bujur Tempat ( λ ) : 106o 33' 27,80'' Bujur Timur
Tinggi Tempat/ Elevasi ( EL ) : 52,685 Meter di atas Permukaan Laut
1. Ijtima’ / اجتماع / Konjungsi / New Moon akhir bulan Sya'ban 1437 H. terjadi pada hari Ahad Legi, 5 Juni 2016 M. pada pukul 10 : 00 : 00 WIB (Pagi Hari)
2. Matahari Terbenam ( غروب الشمس/ Sunset ) pada pukul 17 : 44 : 00 WIB
3. Hilal Terbenam ( غروب الهلال / Moonset ) pada pukul 18 : 02 : 51 WIB
4. Umur Hilal (الهلال عمر / Age of the Crescent Moon ) = 7 jam 44 menit
5. Tinggi Hakiki / Geosentris Hilal ارتفاع الهلال الحقيقي ) / True or Geocentric Altitude of the Crescent Moon) = 4o 42 ' 40 '' = 4,7o ( di atas ufuk / above horizon )
6. Tinggi Lihat / Toposentris Hilal ( ارتفاع الهلال المرئي/ Apparent or Topocentric Altitude of the Crescent Moon ) = 4o 22 ' 17'' = 4,4o ( di atas ufuk / above horizon )
7. Lama Hilal di atas ufuk ( الهلال فوق الأفق مكث / Long of the Crescent ) = 18 menit 51 detik

BERSYUKUR KEPADA ALLAH SWT







Syeh Ibnu Athoillah As Sakandari dalam kitab Al Hikam berkata :
مَنْ لَمْ يَشْكُرِ النِّعَمَ فَقَدْ تَعَرَّضَ لِزَوَالِهَا, وَمَنْ شَكَرَهَا فَقَدْ قَيَّدَهَا بِعِقَالِهَا.
" Siapa yang tidak mensyukuri nikmat-nikmat, maka berarti ia berusaha untuk hilangnya nikmat itu,
dan siapa yang bersyukur atas nikmat-nikmat berarti telah mengikat nikmat itu dengan ikatan yang kukuh."
Dawuhnya Syeh Ibnu Athoillah tsb cocok dengan ungkapan orang2 bijak :
" Bersyukur itu mengikat kenikmatan yang sudah ada dan memburu kenikmatan yang tidak ada."
" Barangsiapa diberi kenikmat dan tidak mau mensyukurinya, maka ia akan dirampas dari nikmat2 tsb sedangkan dia tidak menyadarinya."
Dikatakan, Syukur adalah bahagianya hati dengan Dzat pemberi nikmat karena nikmat yg telah diberikan, bahkan kebahagiaan itu sampai menular kepada anggota2 tubuh sehingga menjadi mudah dalam melaksanakan perintah2 dan mencegar dari larangan2.
Dalam kita Lathoiful minan diterangkan :
Syukur ada 3 bagian :
1. Syukur lisan/ucapan
2. Syukur arkan/anggota2 tubuh.
3. Syukur jinan/hati
- Syukur lisan dengan cara tahadduts bin ni'mah/menceritakan kenikmatan2 Allah ta'ala,
dalilnya surat ad dhuha ayat 11:
وَأَمَّا بِنِعْمَةِ رَبِّكَ فَحَدِّثْ
" Dan terhadap nikmat Tuhanmu maka hendaklah kamu menceritakannya ."
Dan sabda Nabi shollallohu alaihi wasallam:
" menceritakan kenikmatan adalah bersyukur "
- Syukur arkan dengan cara beramal kata'atan karena Allah ta'ala,
dalilnya surat as saba' ayat 13 :
اعْمَلُوا آلَ دَاوُودَ شُكْرًا ۚوَقَلِيلٌ مِنْ عِبَادِيَ الشَّكُورُ
" Beramallah hai keluarga Daud untuk bersyukur . Dan sedikit sekali dari hamba-hamba-Ku yang bersyukur."
Dan kisah Nabi shollallohu alaihi wasallam yg beribadah sampai kakinya bengkak2, lalu beliau ditanyai :
" Apakah anda memberat2kan diri, padahal Allah telah mengampuni dosa2 yg telah lalu dan yg akan datang bagimu ?"
Nabi bersabda : " apa aku tidak boleh menjadi hamba yg banyak bersyukur ? "
- Syukur jinan dengan cara mengakui bahwa semua nikmat yg ada padamu adalah dari dari Allah ta'ala,
dalilnya surat an nahl ayat 53 :
وَمَا بِكُمْ مِنْ نِعْمَةٍ فَمِنَ اللَّهِ
" Dan apa saja nikmat yang ada padamu, maka dari Allah-lah (datangnya) "
Syeh Abu Hazim -semoga Allah meridhoinya- ditanyai :
" Apa syukurnya kedua mata ?"
beliau menjawab : " jika engkau melihat kebaikan dengan keduanya, maka perlihatkanlah. dan jika engkau melihat keburukan dengannya, maka tutupilah ."
" apa syukurnya kedua telinga ?"
beliau menjawab : " jika engkau mendengar kebaikan dengan keduanya, maka hafalkanlah. dan jika engkau mendengar keburukan dengan keduanya, maka pendamlah."
" apa syukurnya kedua tangan ?"
beliau menjawab : " jangan kau gunakan utk mengambil yg bukan milikmu, dan jangan kau cegah hak Allah yg ada pada keduanya ."
" apa syukurnya perut ?"
beliau menjawab : " syukurnya perut adalah keadaan perut sebelah bawah berupa kesabaran, dan keadaan perut sebelah atas adalah ilmu ."
" apa syukurnya alat kemaluan ?"
beliau menjawab : " sebagaimana firman Allah dalam surat al mukminun ayat 5-6 :
وَالَّذِينَ هُمْ لِفُرُوجِهِمْ حَافِظُونَ إِلَّا عَلَىٰ أَزْوَاجِهِمْ أَوْ مَا مَلَكَتْ أَيْمَانُهُمْ فَإِنَّهُمْ غَيْرُ مَلُومِينَ
" dan orang-orang yang menjaga kemaluannya,
kecuali terhadap isteri-isteri mereka atau budak yang mereka miliki; maka sesungguhnya mereka dalam hal ini tiada tercela."
" apa syukurnya kedua kaki ?"
beliau menjawab : " jika engkau melihat sesuatu yg kau sukai karena kebaikannya, maka kau gunakan keduanya utk hal itu. dan jika engkau melihat sesuatu yg tdk kau sukai karena keburukannya maka kau cegah keduanya dari hal itu."
Wallohu a'lam.
Sumber : Iqodhul Himam, Ibnu 'Ajibah.

AYO MONDOK.............

ARRAHMAH.CO.ID- Santri pondok pesantren itu ampuh. Di tanah Jawa ini, yang paling ditakuti (penjajah) Belanda adalah santri dan tarekat (thariqah).
Ada seorang santri yang juga penganut thariqah, namanya Abdul Hamid. Ia lahir di Dusun Tegalrejo, Kecamatan Tegalrejo, Yogyakarta.
Mondok pertama kali di Tegalsari, Jetis, Ponorogo kepada KH. Hasan Besari. Abdul Hamid ngaji kitab kuning kepada Kyai Taftazani Kertosuro. Ngaji Tafsir Jalalain kepada KH. Baidlowi Bagelen yang dikebumikan di Glodegan, Bantul, Jogjakarta. Terakhir Abdul Hamid ngaji ilmu hikmah kepada KH. Nur Muhammad Ngadiwongso, Salaman, Magelang.
Di daerah eks-Karesidenan Kedu (Temanggung, Magelang, Wonosobo, Purworejo, Kebumen), nama KH. Nur Muhammad yang masyhur ada dua, yang satu KH. Nur Muhammad Ngadiwongso, Salaman, Magelang dan satunya lagi KH. Nur Muhammad Alang-alang Ombo, Pituruh, yang banyak menurunkan kyai di Purworejo.
Abdul Hamid sangat berani dalam berperang melawan penjajah Belanda selama 5 tahun, 1825-1830 M.
Abdul Hamid wafat dan dikebumikan di Makassar, dekat Pantai Losari.
Abdul Hamid adalah putra Sultan Hamengkubuwono III dari istri Pacitan, Jawa Timur.
Abdul Hamid patungnya memakai jubah dipasang di Alun-alun kota Magelang. Menjadi nama Kodam dan Universitas di Jawa Tengah. Terkenal dengan nama Pangeran Diponegoro.
Belanda resah menghadapi perang Diponegoro. Dalam kurun 5 tahun itu, uang kas Hindia Belanda habis, bahkan punya banyak hutang luar negeri.
Nama aslinya Abdul Hamid. Nama populernya Diponegoro. Adapun nama lengkapnya adalah Kyai Haji Bendoro Raden Mas Abdul Hamid Ontowiryo Mustahar Herucokro Senopati Ing Alogo Sayyidin Pranotogomo Amirul Mu’minin Khalifatullah Tanah Jawi Pangeran Diponegoro Pahlawan Goa Selarong.
Maka jika Anda pergi ke Magelang dan melihat kamar Diponegoro di eks-Karesidenan Kedu, istilah sekarang di Bakorwil, ada 3 peningalan Diponegoro: al-Quran, tasbeh dan Taqrib (kitab Fath al-Qarib).
Kenapa al-Quran? Diponegoro adalah seorang Muslim.
Kenapa tasbih? Diponegoro seorang ahli dzikir, dan bahkan penganut thariqah.
Habib Luthfi bin Ali bin Yahya Pekalongan mengatakan bahwa Diponegoro seorang mursyid Thariqah Qadiriyyah.
Selanjutnya yang ketiga, Taqrib matan Abu Syuja’, yaitu kitab kuning yang dipakai di pesantren bermadzhab Syafi'i.
Jadi Pangeran Diponegoro bermadzhab Syafi’i.
Maka, karena bermadhab Syafi’i, Diponegoro shalat Tarawih 20 rakaat, shalat Shubuh memakai doa Qunut, Jum’atan adzan dua kali, termasuk shalat Ied-nya di Masjid, bukan di Tegalan (lapangan).
Saya sangat menghormati dan menghargai orang yang berbeda madzhab dan pendapat. Akan tetapi, tolong, sejarah sampaikan apa adanya. Jangan ditutup-tutupi bahwa Pangeran Diponegoro bermadzhab Syafi’i.
Maka 3 tinggalan Pangeran Diponegoro ini tercermin dalam pondok-pondok pesantren.
Dulu ada tokoh pendidikan nasional bernama Douwes Dekker. Siapa itu Douwes Dekker? Danudirja Setiabudi.
Mereka yang belajar sejarah, semuanya kenal. (Leluhur) Douwes Dekker itu seorang Belanda yang dikirim ke Indonesia untuk merusak bangsa kita.
Namun ketika Douwes Dekker berhubungan dengan para kyai dan santri, mindset-nya berubah, yang semula ingin merusak kita justeru bergabung dengan pergerakan bangsa kita. Bahkan kadang-kadang Douwes Dekker, semangat kebangsaannya melebihi bangsa kita sendiri.
Douwes Dekker pernah berkata dalam bukunya: “Kalau tidak ada kyai dan pondok pesantren, maka patriotisme bangsa Indonesia sudah hancur berantakan.”
Siapa yang berbicara? Douwes Dekker, orang yang belum pernah nyantri di pondok pesantren.
Seumpanya yang berbicara saya, pasti ada yang berkomentar: "Hanya biar pondok pesantren laku." Tapi kalau yang berbicara orang “luar”, ini temuan apa adanya, tidak dibuat-buat.
Maka, kembalilah ke pesantren.
Ki Hajar Dewantara (Suwardi Suryaningrat) itu adalah santri.
Tidak hanya Diponegoro anak bangsa yang dididik para ulama menjadi tokoh bangsa.
Di antaranya, di Jogjakarta ada seorang kyai bernama Romo Kyai Sulaiman Zainudin di Kalasan Prambanan. Punya santri banyak, salah satunya bernama Suwardi Suryaningrat.
Suwardi Suryaningrat ini kemudian oleh pemerintah diangkat menjadi Bapak Pendidikan Nasional yang terkenal dengan nama Ki Hajar Dewantara.
Jadi, Ki Hajar Dewantara itu santri, ngaji, murid seorang kyai.
Sayangnya, sejarah Ki Hajar mengaji al-Quran tidak pernah diterangkan di sekolah-sekolah, yang diterangkan hanya Ing Ngarso Sung Tulodo, Ing Madyo Mangun Karso, Tut Wuri Handayani.
Itu sudah baik, namun belum komplit. Belum utuh.
Maka nantinya, untuk rekan-rekan guru, mohon diterangkan bahwa Ki Hajar Dewantara selain punya ajaran Tut Wuri Handayani, juga punya ajaran al-Quran al-Karim.
Sayyid Husein al-Mutahhar adalah cucu nabi yang patriotis.
Malah-malah, ketika Indonesia merdeka, ada sayyid warga Kauman Semarang yang mengajak bangsa kita untuk bersyukur.
Sang Sayyid tersebut menyusun lagu Syukur.
Dalam pelajaran Sekolah Dasar disebutkan Habib Husein al-Mutahar yang menciptakan lagu Syukur. Beliau adalah Pakdenya Habib Umar Muthahar SH Semarang.
Jadi, yang menciptakan lagu Syukur yang kita semua hafal adalah seorang sayyid, cucu Baginda Nabi Saw.
Mari kita nyanyikan bersama-sama:
Dari yakinku teguh
Hati ikhlasku penuh
Akan karuniaMu
Tanah air pusaka
Indonesia merdeka
Syukur aku sembahkan
Ke hadiratMu Tuhan.
Itu yang menyusun cucu Nabi, Sayyid Husein Muthahar, warga Kauman Semarang.
Akhirnya oleh pemerintah waktu itu diangkat menjadi Dirjen Pemuda dan Olahraga.
Terakhir oleh pemerintah dipercaya menjadi Duta Besar di Vatikan, negara yang berpenduduk Katholik.
Di Vatikan, Habib Husein tidak larut dengan kondisi, malah justeru membangun masjid. Hebat.
Malah-malah, Habib Husein Muthahar menyusun lagu yang hampir se-Indonesia hafal semua.
Suatu ketika Habib Husein Muthahar sedang duduk, lalu mendengar adzan shalat Dzuhur. Sampai pada kalimat hayya 'alasshalâh, terngiang suara adzan.
Sampai sehabis shalat berjamaah, masih juga terngiang. Akhirnya hatinya terdorong untuk membuat lagu yang cengkoknya mirip adzan, ada “S”nya, “A”nya, “H”nya.
Kemudian pena berjalan, tertulislah:
17 Agustus tahun 45
Itulah hari kemerdekaan kita
Hari merdeka
Nusa dan Bangsa Hari lahirnya Bangsa Indonesia
Merdeka
Sekali merdeka tertap merdeka
Selama hayat masih dikandung badan
Kita tetap setia, tetap setia
Mempertahankan Indonesia
Kita tetap setia, tetap setia
Membela Negara kita.
Maka peran para kyai dan para sayyid tidak sedikit dalam pembinaan patriotisme bangsa.
Jadi, Anda jangan ragu jika hendak mengirim anak-anaknya ke pondok pesantren.
Malahan, Bung Karno, ketika mau membaca teks proklamasi di Pegangsaan Timur Jakarta, minta didampingi putra kyai.
Tampillah putra seorang kyai, dari kampung Batuampar, Mayakumbung, Sumatera Barat. Siapa beliau?
H. Mohammad Hatta putra seorang kyai. Bung Hatta adalah putra Ustadz Kiai Haji Jamil, Guru Thariqah Naqsyabandiyyah Kholidiyyah.
Sayang, sejarah Bung Hatta adalah putra kyai dan putra penganut thariqah tidak pernah dijelaskan di sekolah, yang diterangkan hanya Bapak Koperasi.
Mulai sekarang, mari kita terangkan sejarah dengan utuh. Jangan sekali-kali memotong sejarah. Jika Anda memotong sejarah, suatu saat, sejarah Anda akan dipotong oleh Allah Swt.
Akhirnya, Bung Hatta menjadi wakil presiden pertama.
Pesan Penting Bagi Santri, Belajar dari Mbah Mahrus Aly.
Maka, jangan berkecil hati mengirim putra-putri Anda di pondok-pesantren.
Santri-santri An-Nawawi di tempat saya, saya nasehati begini: “Kamu mondok di sini nggak usah berpikir macam-macam, yang penting ngaji dan sekolah. Tak usah berpikir besok jadi apa, yang akan menjadikan Gusti Allah."
Ketika saya dulu nyantri di Lirboyo, tak berpikir mau jadi apa, yang penting ngaji, nderes (baca al-Quran), menghafalkan nadzaman kitab dan shalat jamaah.
Ternyata saya juga jadi manusia, malahan bisa melenggang ke gedung MPR di Senayan.
Tidak usah dipikir, yang menjadikan Gusti Allah. Tugas kita ialah melaksanakan kewajiban dari Allah Swt. Allah mewajibkan kita untuk menuntut ilmu, kita menuntut ilmu. Jika kewajiban dari Allah sudah dilaksanakan, maka Allah yang akan menata.
Jika Allah yang menata sudah pasti sip, begitu saja. Jika yang menata kita, belum tentu sip.
Perlu putra-putri Anda dalam menuntut ilmu, berpisah dengan orangtua. KH. Mahrus Aly Lirboyo pernah dawuh: “Nek ngaji kok nempel wongtuo, ora temu-temuo.” (Jika mengaji masih bersama dengan orangtua, tidak akan cepat dewasa).
Maka masukkanlah ke pesantren, biar cepat dewasa pikirannya. Itu yang ngendiko (berkata) Kyai Mahrus Ali.
Diambil dari Ceramah KH Achmad Chalwani Nawawi
(KBAswaja)